MERCH: Medical Research Abroad
- CIMSA UIN
- Dec 19, 2019
- 3 min read

Pada hari Kamis, 19 Desember 2019 SCOPE SCORE CIMSA UIN SH meyelenggarakan projek Medical Education and Research Aboard (MERCH) yang diselenggarakan di ruang kuliah 408 gedung FK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan ketertarikan dan pemahaman mahasiswa FK UIN Jakarta tentang pendidikan atau penelitian ke luar negeri dengan berbagi pengalaman, tips dan trik dari para narasumber. Narasumbernya sendiri adalah dosen dari FK UIN Jakarta yaitu dr. Flori Ratna Sari Ph.D. dan dr. Marita Fadhilah, Dr.Med.Sc. yang mana dulu pernah melanjutkan pendidikan dan melakukan penelitian di Jepang. Dengan menghadirkan narasumber dari internal kampus, diharapkan mahasiswa dapat lebih banyak termotivasi dan terpacu untuk terus menggali informasi selengkap-lengkapnya untuk mempersiapkan bekal melanjutkan pendidikan dan penelitian ke luar negeri.

Para member SCOPE dan SCORE yang merupakan panitia projek Medical Education and Research Aboard (MERCH) mulai berkumpul dan mempersiapkan acara di ruang 408 pada pukul 15:30 WIB, acara dimulai dengan registrasi pada pukul 16:00 sampai 16:10 WIB dan pembukaan acara diawali oleh kedua orang MC yaitu Khair El Nissa dan Shinta Maharani dilanjutkan dengan pembacaan tilawah oleh Dimas Tri Kurniawan dan Tasya Qonita sebagai sari tilawah, lalu kata sambutan dari ketua PO MERCH Nadya Shifa Rantyas dan LOCO CIMSA UIN SH Roehan Firdaus. Setelah itu dilakukan pre-test dengan mengisi link yang sudah disiapkan oleh panitia, sebelum melakukan talk show dilakukan terlebih dahulu presentasi tentang “sekolah ke luar negeri” oleh dr. Flori Ratna Sari pH.D. dalam presentasinya beliau menyampaikan perbedaan sistem akademik dalam negeri dengan sistem akademik di luar negeri, dimana diluar negeri sudah sangat mendukung fasilitas dan publikasinya untuk dilakukan penelitian sedangkan didalam negeri sendiri belum adanya fasilitas dan hal-hal pendukung lainnya untuk dilakukan penelitian. Selanjutnya beliau juga mempresentasikan apa saja yang harus dipersiapkan untuk melanjutkan pendidikan dan penelitian ke luar negeri, hal-hal yang dititik beratkan adalah finansial yang bisa berasal dari drama pribadi atau beasiswa, menguasai bahasa negara yang dituju dan culture shock yang sangat memberatkan selama proses pendidikan ini.

Setelah presentasi dari dr. Flori Ratna Sari pH.D. dilanjutkan dengan presentasi dari dr. Marita Fadhilah, Dr.Med.Sc. disini beliau menceritakan bagaimana beliau bisa melanjutkan pendidikan dan melakukan penelitian di luar negeri terkhususnya negara Jepang. Setelah pemaparan presentasi oleh kedua narasumber, acara dilanjutkan dengan talk show yang dipandu oleh MC, saat talk show kedua narasumber bercerita tentang culture shock yang dialami dimana cuaca yang sangat berbeda dengan Indonesia yang dikenal sebagai negara tropis yang berarti tidak memiliki musim dingin dan tidak pernah turun salju, tapi saat itu harus beradaptasi dengan dinginnya cuaca dan salju yang bisa saja sewaktu-waktu turun dari atap bangunan lalu menimpa siapa saja yang ada dibawahnya, ditambah sulitnya berkomunikasi, kebiasaan-kebiasaan yang berbeda dengan di negeri sendiri, memahami simbolsimbol baru yang diterapkan di negara tersebut, dan berbagi pengalaman menjadi minoritas di negara yang kebanyakan menganut agama non muslim. Lanjutan acara setelah talk show acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, ada pertanyaan menarik dari peserta tentang bagaimana cara ampuh mendapatkan beasiswa. Para narasumber memaparkan bahwa setelah lulus UKMPPD rasa percaya diri lulus beasiswa itu harus kuat, jangan lupa pula disertai dengan ikhtiar atau usaha untuk mencari beasiswa dan memenuhi persyaratannya, juga mempersiapkan diri untuk menetap di negara tersebut selama proses pendidikan dan penelitian. Para narasumber juga menyatakan bahwa rekomendasi, CV, dan planning setelah kelulusan adalah nilai penting diterimanya pengajuan beasiswa.

Selesainya sesi tanya jawab acara dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat yang diberikan sendiri oleh PO MERCH Nadya Shifa Rantyas kepada para narasumber. Sebelum acara berakhir, dilakukan foto bersama para narasumber, panitia dan juga peserta acara. Lalu dilanjutkan dengan pengisian post-test melalui link yang sudah disiapkan oleh panitia. Diharapkan dengan terlaksananya acara ini dapat meningkatkan semangat dan motivasi mahasiswa FK UIN Jakarta untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi terkhususnya luar negeri.
Comments